logo blog

Friday, 27 July 2012

Resep Kue Pluntir=Kue Tambang


Resep kue tambang ini sering disajikan untuk menemani berbincang para tamu...
selamat mencoba...


Bahan:
75 ml santan dari 1/2 butir kelapa
2 butir telur ayam
Ayak:
300 g tepung terigu
1/4 sdt soda kue
100 g gula bubuk

Cara membuat:
Campur bahan kering bersama santan dan telur, aduk-aduk hingga rata. Diamkan selama 10 menit. Sisihkan.
Giling tipis adonan hingga tebal 4 mm, potong-potong ukuran 12 x 1/2 cm.
Pertemukan kedua  ujung tiap potongan sambil pilin hingga berbentuk tambang. Tekan ujungnya hingga menempel. Lakukan hingga adonan habis.
Goreng dalam minyak banyak dan panas hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat, tiriskan.
Sajikan.
Untuk 600 g






ref


EmoticonEmoticon